Selasa, 04 Oktober 2011

Timnas Indonesia Ujicoba Lawan Arab Saudi di Kuala Lumpur


JAKARTA – Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi dalam pertandingan uji coba yang rencananya berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 7 Oktober 2011 mendatang.

Sekjen PSSI Tri Goestoro mengatakan, uji coba ini merupakan rangkaian pemusatan latihan sebelum Bambang Pamungkas dkk. menghadapi Qatar pada Pra Piala Dunia 2014 di Gelora Bung Karno Jakarta pada 11 Oktober. "Rencananya pada 5 Oktober semua pemain berangkat ke Malaysia dan akan kembali 8 Oktober," kata Tri.

Tri menambahkan, sebelum lawan Arab Saudi di Malaysia, seluruh pemain akan menjalani pemusatan latihan di Jakarta. Latihan Timnas akan dipimpin langsung oleh Wim Rijsbergen pada 1 Oktober.

Tri menjelaskan, para pemain yang akan dipanggil kemungkinan besar sama saat menghadapi Bahrain, meski sebelumnya terjadi salah paham antara pemain dengan pelatih.

Kemungkinan besar materi pemain Timnas masih diperkuat oleh Bambang Pamungkas, Firman Utina, Hamka Hamzah, M. Roby, Zukifly Syukur, M. Nasuha, Ahmad Bustomi, Christian Gonzales dll

1 komentar:

JIKA ANDA BUTUH ANGKA RITUAL 2D 3D 4D DI JAMIN 100% JEBOL 7X PUTARAN BARTURUT TURUT JEBOL BILAH BERMINAT HUB KI KI JAYA DI NMR (_085-342-064-735) JIKA INGIN MENGUBAH NASIB THA,SK ROO,MX SOBAT